Penjaga Lingkungan
Suci Wulandari, Mahasiswi yang Bikin Komunitas Jambi Greeneration
Suci Wulandari, perempuan asal Jambi awalnya enggak begitu pengin masuk ke jurusan Teknik Lingkungan.
Suci Wulandari, Mahasiswi yang Bikin Komunitas Jambi Greeneration
TRIBUNJAMBIWIKI.COM, JAMBI - Suci Wulandari, perempuan asal Jambi awalnya enggak begitu pengin masuk ke jurusan Teknik Lingkungan.
Dia justru lebih minat dengan jurusan Ilmu Komunitasi atau yang berkaitan dengan broadcasting. Tapi siapa sangka, dari jurusan yang disarankan orang tuanya, membawa dia untuk aktif buat menjaga lingkungan.
Dia sampai mengajak kawan-kawannya membentuk komunitas Jambi Greeneration. Kok bisa? Bagaimana ceritanya?
Suci menceritakan pengalamannya waktu exchange student, pas kuliah S1 di Universitas Andalas, Padang.
Dia berkesempatan buat belajar di Jepang. Nah, pas di sana itulah, dia lihat perbedaan yang jauh banget.
Baca juga: Hutan Punya Nilai Ekonomi, Masyarakat Bisa Mendapatkan Benefit dari Menjaga Hutan
Kesadaran masyarakat buat menjaga lingkungan di sana sudah tinggi, bahkan dari sampah rumah tangga. Mereka di sana, sudah diatur, mulai dari sampah apa yang boleh dibuang sampai jam berapa aja itu sampah boleh dibuang.
Perempuan kelahiran 1997 itu bilang, masyarakat mulai memisahkan sampah dari rumah, sebelum mereka buang. Sampah organik dan nonorganik dipisah.
Bukan cuma itu ternyata, jadwal penjemputan sampahnya juga beda. Misal, sampah organik dijemput petugas sampah hari Senin, yang nonorganik hari Rabu. Beda-beda harinya.
"Jadi, ya, mereka harus pikir-pikir lagi kalau mau menghasilkan sampah," kata cewek kelahiran 15 Januari itu.