Edi Hartanto Sukses Merubah Cireng Menjadi Makanan Ala-ala Korea
Jika ingin sukses, Bisnis UMKM memang harus kreatif untuk memasarkan produknya. Seperti yang dilakukan Edi Hartanto
TRIBUNJAMBIWIKI.COM, JAMBI - Jika ingin sukses, Bisnis UMKM memang harus kreatif untuk memasarkan produknya.
Seperti yang dilakukan Edi Hartanto, dia sukses merubah makanan rakyat cireng menjadi ala ala Korea.
Selain itu, ubi dan kentang pun mampu dibuatnya naik kelas menjadi makanan bintang lima khas anak millenial.
Secara tidak langsung Edi mampu mendongkrak harga jual menjadi lebih bersaing.
Mengusung brand CirengPop, Edi menjual satu cup produknya seharga Rp 20 Ribu. Harga yang sesuai jika melihat tampilan produk dan rasanya yang memang patut diacungi jempol.
Baca juga: Ikan Tapa Seberat 38 Kg Yang Dijual Iron Ini Jadi Pusat Perhatian Warga
Kemasannya sendiri dibuat semenarik mungkin. Unsur kekinian sangat terasa khususnya untuk kaum millenial.
Dibuat untuk sekali makan dan nyaman untuk dibawa kemana saja. Sekilas tampilanya seperti jajanan khas Korea.
Selain itu rasanya dan bentuknya juga dibuat lebih kekinian. Sangat berbeda sekali dengan cireng yang banyak dijual di pasaran. Klo tidak diperhatikan dengan seksama tidak akan tau kalau makanan itu adalah cireng.

Untuk lebih mendukung brand kekinian kelas atasnya, Edi tidak sembarangan memilih destinasi pemasarannya. Mal kelas atas di Kota Jambi menjadi pilihan utamanya.
CirengPop saat ini dapat ditemui di Mal Jamtos, Mal WTC dan Meranti. Jam bukanya sendiri mengikuti jam buka Mal.
Belajar Tatap Muka di Batanghari, Terapkan Absensi Ganjil Genap Beri Peluang Pelajar Untuk Bimbel |
![]() |
---|
VIDEO SMA Negeri 1 Batanghari Mulai Belajar Tatap Muka, Siswa dan Siswi Belum Maksimal Lakukan Ini |
![]() |
---|
Profil Singkat Hari Nur Cahya Murni, Perempuan Pertama Yang Menjabat Pj Gubernur Jambi |
![]() |
---|
Jumat Pagi Tiba di Jambi, Hari Nur Cahya Murni Pj Gubernur Jambi Perempuan Pertama |
![]() |
---|
20 Persen Warga Pandan Jaya Mulai Beralih Usaha Sarang Walet, Sebulan Bisa Dapat Rp 10 Juta |
![]() |
---|